Rabu, 07 Desember 2016

sifat-sifat keindahan.IBD



BAB 1
PENDAHULUAN
            A.LATAR BELAKANG
Dalam kehidupan setiap manusia memiliki kecenderungan untuk menghadirkan keindahan dalam hidupnya.Setiap manusia membutuhkan keindahan dalam hidupnya sehingga kehidupan yang dijalaninya menjadi lebih bermakna. Dan keindahan itu sendiri terdapat beberapa sifat yang harus diketahui oleh manusia  agar manusia dapat menciptakan keindahan dalam hidupnya
Keindahan dapat dinikmati menurut selera seni dan selera biasa.keindahan yang didasarkan pada selera didukung oleh factor kontemplasi dan ekstasi.apabila kedua dasaran tersebut dihubungkan, maka terjadilah penilaian bahwa sesuatu itu indah .

B.RUMUSAN MASALAH
Karena banyaknya masalah yang melatar belakangi penuli dalam menyusun makalah ini,maka penulis membuat batasan-batasan untuk mempermudah dalam menyusun makala ini,yang kemudian akan di bahas pada bab 2
Batasan-batasan tersebut antara lain:
1.Sifat-sifat keindahan
2. Pandangan terhadap pencapaian kemakmuran

C. TUJUAN PENULISAN
Tujuan penulisan makalah ini adalah sebagai berikut
1.Mengetahui sifat-sifat keindahan
2. Mengetahui hubungan kontemplasi dan ekstasi dalam penilaian suatu keindahan

D.METODE PENULISAN
Adapun penulisan makalah ini penulisan menggunakan cara elektronika yaitu dimana penulis mencari materi yang di butuhkan melalui elektronik seperti internet


 E.SISTEMATIKA PENULISAN
            Dalam penyusunan makalah ini penulis menggunakan sistematika sebagai berikut
HALAMAN JUDUL
KATA PENGANTAR
DAFTAR ISI
BAB 1.PENDAHULUAN
A.latar Belakang
B.Rumusan masalah
C.Tujuan penulisan
D.Metode penulisan
BAB 2 Sifat-sifat Keindahan dan Pandangan Pencapaian Kemakmuran
A.Sifat-sifat Keindahan
B.Pandangan Pencapaian Kemakmuran
BAB 3 PENUTUP
A.Kesimpulan
B.Saran
DAFTAR PUSTAKA  


BAB II

          A.SIFAT-SIFAT KEINDAHAN
            Untuk mengatakan sesuatu itu indah atau tidak,berikut ini akan di jelsakan tentang sifat-sifat keindahan sebagai berikut
            A.Keindahan itu Benar
              Kebenaran artinya bukan tiruan.sesuatu dikatakan indah jika sesuatu itu benar bukan tiruan,contohnya,ada seorang gadis cantik yang dilukis. Manakah yang lebih indah antara gadis cantik atau lukisan gadis cantik. Tentu saja gadis cantik itu sendiri karena gadis cantik itu benar bukan tiruan sedangkan lukisan gadis cantik itu tiruan.
            B.Keindahan itu Abadi
            Abadi artinya tidak pernah dilupakan, tidak pernah hilang.sesuatu dikatakan indah jika benda tersebut abadi,selalu diingat oleh orang dan tidak akan pernah hilang. John keats menyatakan bahwa sesuatu yang indah adalah abadi sedangkan yang tidak abadi adlah tidak indah.
            C.Keindahan itu Mempunyai Daya Tarik
            Daya tarik artinya memikat perhatian orang,menyenangkan,dan tidak membosankan. Sesuatu dikatakan indah jika dapat memikat orang,dapat membuat orang menjadi senang dan orang tidak akan menjadi bosan.contohnya,pulau Lombok itu indah karena dapat menarik perhatian turis,menyenangkan bagi turis yang berkunjung ke sana, dan turis tidak akan merasa bosa berada di pulau Lombok. John Keats juga menyatakan bahwa sesuatu yang indah itu mempunyai daya tarik yang selalu bertambah.
            D. Keindahan itu Wajar
            Wajar artinya tidak berlebihan dan tidak pula kurang,dan menurut apa adanya.Sesuuatu dikatakan indah jika tidak berlebihan,tidak pula ada yang kurang.jika sesuatu itu berlebihan atau Sesutu itu kurang maka,tidak indah jadinya.misalnya,sebuah foto yang dicetak dengan warna yang berlebihan dari aslinya maka akan terlihat tidak indah karena warnya berlebihan.
            E.Keindahan itu Kenikmatan
            Kenikamatan artinya kesenangan yang memberikan kepuasan.sesuatu dikatakan indah jika sesuatu itu memperoleh kesenangan yang menimbulkan rasa kepuasan.misalnya,banyak orang yang senang melihat film laskar pelangi yang diangkat dari sebuah novel karangan Andrea Hirata yang menyebabkan pengarangnya merasa puas karena keindahan karyanya.


            F. Keindahan itu Kebiasaan
            Kebiasaan artinya dilakukan berulang-ulang,yang tidak biasa menjadi biasa karena dilakukan berulang-ulang. Sesuatu yang tidak biasa tidak indah jiak dilakukan berulang-ulang maka akan menjadi sesuatu yang biasa dan indah.menurut Coleridge seorang penyair romantik    (1772-1834),keindahan itu dapat dipengaruhi oleh kebiasaan.sesuatu yang tidak indah dapat berubah menjadi indah karena kebiasaan. Akan tetapi,menurut Coleridge,kebiasaan jangan pula sampai mengubah konsep keindahan.
            G.Keindahan itu Universal
            Universal artinya tidak terikat dengan selera perseorangan,waktu dan tempat.misalnya mode /gaya berpakaian si A tidak  sama dengan mode pakaian si B sehingga mode itu disebut universal karena tidak terikat dengan selera perseorangan.


            B.PANDANGAN  TERHADAP  PENCAPAIAN KEMAKMURAN
            Keindahan dapat dinikmati menurut selera seni dan selera biasa. Keindahan yang didasarkan pada selera didukung oleh factor kontemplasi dan ekstasi.Kontemplasi adalah dasar dalam diri manusia untuk menyatakan,merasakan,dan menikmati sesuatu yang indah itu.Apabila kedua dasar ini dihubungkan dengan bentuk di luar diri manusia,terjadilah penilaian bahwa sesuatu itu indah.sesuatu yang indah itu menarik perhatian orang yang melihat dan mendengar .Bentuk di luar diri manusia itu merupakan karya budaya,yaitu seni lukis,seni suara,seni tari,seni sastra,seni drama,dan film atau berupa ciptaan tuhan misalnya,pemandangan alam.
            Apabila kontemplasi dan ekstasi dihubungkan dengan kreativitas,kontemplasi merupakan factor pendorong untuk menciptakan yang indah,sedangkan ekstasi merupakan pendorong untuk merasakan dan menikmati keindahan.karena tingkat kontemplasi dan ekstasi berbeda-beda tiap manusia, tanggapan terhadap karya seni juga berbeda-beda.orang lain mengatakan karya seni itu indah, tapi mungkin orang lain mengatakan karya seni itu tidak indah karena selera seni yang berbeda.   
           




BAB III
PENUTUP
       A.kesimpulan
            Keindahan memiliki beberapa sifat yang harus diketahui,antara lain
            1.Keindahan itu kebenaran
            2.Keindahan itu Abadi
            3.Keindahan itu Mempunyai daya tarik
            4. Keindahan itu Kenikmatan
            5.Keindahan itu Wajar
            6.Keindahan itu Kebiasaan
            7.Keindahan itu Universal

            Keindahan dapat dinikmati menurut selera seni dan selera biasa.Keindhan yang didasarkan pada selera didukung oleh factor kontemplasi dan ekstasi.Apabila kontemplasi dan ekstasi dihubungkan dengna kreativitas.kontemplasi merupakan factor pendorong untuk menciptakan yang indah,sedangkan ekstasi merupakan pendorong untuk merasakan dan menikmati keindahan.   


4 komentar:

  1. terima kasih atas materi yang sudah di sampaikan

    BalasHapus
  2. Lucky Club Casino site review and ratings | Lucky Club
    Lucky Club casino is a popular casino with the same luckyclub.live number of games, but different currencies and payment options. This casino has a great variety of

    BalasHapus
  3. Harrah's Resort Atlantic City - MapyRO
    Mapyro is an app store for the Google 전라북도 출장샵 My 삼척 출장마사지 Maps 서울특별 출장안마 Google Drive that allows you 의왕 출장안마 to add and manage your Google 삼척 출장안마 Maps Harrah's Resort Atlantic City, NJ,

    BalasHapus